Loading...
Kabupaten Bondowoso
082234175427

BERITA

PELAKSANAAN WORKSHOP KEPENULISAN ARTIKEL OLEH OSIS SMK NU 03 BONDOWOSO

13 Jul 2022

Pada tanggal 11 sampai 12 Juli 2022 OSIS SMK NU 3 Bondowoso mengadakan kegiatan Workshop Kepenulisan Artikel. Kegiatan yang berlangsung selama 2 hari tersebut bertempat didalam ruang kelas SMK NU 3 Bondowoso. Peserta Workshop terlihat antusias dan semnagat dalam mengikuti kegiatan tersebut.

      Acara di awali dengan sambutan ketua panitia oleh Fitri Rosilia, dilanjutkan oleh sambutan Bapak Haryanto,S.Pd selaku Kepala Sekolah SMK NU 3 Bondowoso sekaligus membuka kegiatan Workshop tersebut. Narasumber dalam kegiatan Workshop tersebut adalah kak Mimbri Syaifullah yang memang berkompeten dibidang kepenulisan, banyak kejuaraan dan pengalaman beliau dalam dunia kepenulisan. Workshop ini selain tidak hanya diisi oleh materi dan penugasan penulisan artikel tapi juga dilengkapi dengan game untuk menguji konsentrasi peserta Workshop. 


        Bapak Kepala Sekolah SMK NU 3 Bondowoso berharap dengan diadakannya kegiatan tersebut siswa dapat turut aktif mengaktifkan web sekolah dan mading sekolah dengan karya-karya siswa. Dan Kegiatan Workshop ini dapat di agendakan sebagai kegiatan tahunan Kesiswaan mengingat betapa pentingnya hal tersebut.

Oleh : Putri Ferliyanti 


Leave a Reply